ZWCAD merupakan perangkat lunak CAD yang dapat mendukung dokumen berformat DWG yang murah untuk industri MCAD dan AEC. Produk ZWCAD dirancang untuk desainer yang menginginkan aplikasi menggambar sederhana dengan fungsi serupa AutoCAD. Aplikasi ini membawakan inovasi cerdas untuk menghasilkan desain yang efisien.
ZWCAD dengan produk-produknya menyediakan fitur menggambar yang ringan dan praktis untuk menyelesaikan tugas-tugas berbasis CAD. Fitur yang disediakan meliputi 3D solid modeling, mengubah ukuran, membuat dan mengedit objek geometrik 2D, membagikan dokumen, dan memotong gambar. Pada perkembangannya, ZWCAD menawarkan fitur yang lebih inovatif, mudah dioperasikan, dan semakin efisien.
Setidaknya ada 5 fitur menarik pada ZWCAD antara lain.
File Compare
File Compare sangat membantu pengguna untuk melihat revisi yang sudah dilakukan terhadap gambar master. Hasil revisi dan gambar master dapat dibandingkan secara visual dari perbedaan warna pada objek yang sudah diubah.
Perbedaan gambar akan ditunjukkan dengan tanda dengan warna berbeda. Representasi visual ini sangat berguna untuk mengenali objek yang sudah dihapus, diganti, atau ditambahkan agar perubahan dapat dicatat. Warna sebagai penanda dapat diganti sesuai dengan keinginan. Fitur ini sangat berguna untuk menghindari kesalahan mengimplementasikan gambar ke dalam proyek.
Smart Voice
Smart Voice merupakan fitur pada ZWCAD yang memungkinkan Anda membuat notifikasi berupa suara pada lembar kerja. Notifikasi suara tersebut dapat didengar oleh pengguna CAD yang lain termasuk CAD Pocket pada IOS dan Android. Fitur Smart Voice sangat membantu komunikasi dan koordinasi antara pengguna CAD atau engineer yang berada pada satu proyek.
Smart Mouse
Dengan fitur Smart Mouse, Anda dapat memberikan perintah-perintah yang sering digunakan tanpa mengetikkannya dengan keyboard atau mengeklik ikon toolbar. Perintah dapat dilakukan dengan menggerakkan tetikus ke arah tertentu. Perintah yang diberikan dapat diatur sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Smart Mouse sangat membantu untuk Anda bekerja dengan mengatur kursor untuk memberikan perintah seperti rec, del, dan circle tanpa perlu memberikan perintah lewat keyboard.
Layer Browser
Layer Browser adalah fitur yang berfungsi untuk mengetahui lapisan berdasarkan objek atau gambar. Lapisan dipresentasikan dalam bentuk thumbnail sehingga mempermudah pengguna mengetahui objek layer secara visual. Tanpa mengeklik lapisan pada toolbar, pengguna dapat mengetahui komponen yang sedang diedit.
Convert PDF to DWG
Fitur Convert PDF to DWG berfungsi mempermudah pengguna mengganti gambar CAD berformat PDF ke dalam format DWG. Dokumen hasil konversi dapat digunakan tanpa harus menggambar kembali. Untuk melakukan revisi perubahan pada gambar CAD juga lebih mudah dan cepat.
Fitur-fitur menarik ini membuat pengerjaan gambar CAD dengan perangkat lunak ZWCAD menjadi semakin mudah, hemat tenaga, dan efisien. Perlu diketahui juga bahwa fitur tersebut tidak dimiliki oleh perangkat lunak CAD yang lain.
Tertarik untuk Menggunakan Software CAD?
Bandingkan dan pilih produk CAD yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Hubungi kami sekarang untuk informasi mengenai harga, fitur dan promo yang sedang berjalan.